Selasa, 26 November 2024

Advertorial Diskominfo Kaltim

Gelar Pelatihan Bagi Kaum Wanita Rawan Sosial, Dinsos Kaltim Beri Bantuan Stimulan

Jumat, 8 Juli 2022 16:0

HM Agus Hari Kesuma, Kepala Dinas Sosial Kaltim, menyerahkan bantuan stimulan bagi peserta pelatihan

VONIS.ID, SAMARINDA - UPTD Panti Sosial Karya Wanita (PSKW) Harapan Mulia Gelar kegiatan Bimbingan Mental Sosial dan Keterampilan Bagi Wanita Rawan Sosial Ekonomi (WRSE) Kaltim.

Dinsos Kaltim berharap, melalui kegiatan ini jadi sarana meningkatkan kesejahteraan kaum wanita penyandang masalah tuna sosial salah satunya adalah melakukan pemberian motivasi dan memberikan pelatihan keterampilan.

"Diharapkan bisa menjadi wanita yang mandiri," kata HM Agus Hari Kesuma, Kepala Dinas Sosial Kaltim, Minggu (3/7/2022).

Vanda Syafitri, Kepala UPTD PSKW Harapan Mulia, mengatakan jumlah peserta dalam Bimlat ini sebanyak 20 peserta se-Kaltim.

Dalam pelaksanaannya, kegiatan ini berjalan selama 50 hari dan total 350 jam latihan yang terdiri dari 96 jamlat keterampilan dan 254 jamlat keterampilan umum.

"Peserta diharap segera mengimplementasikan serta bermandiri setelah kegiatan ini usai, apabila ada hal hal yang tidak diinginkan nantinya bisa diminimalisir atau segera lapor kepihak yang berwewenang, dan PSKW tetap memonitoring kliennya," papar Vanda.

Pada acara tersebut juga dilakukan penyerahan bantuan stimulan kepada peserta pelatihan. (slamet/adv/kominfokaltim)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal