Jumat, 22 November 2024

Dugaan Kepribadian Ganda Kebaya Merah, Sosoknya Berganti Jadi Clara

Rabu, 16 November 2022 16:27

TANGKAPAN LAYAR - Tangkapan layar video asusila kebaya merah/ Foto: IST

VONIS.ID -  Tersangka pemeran video kebaya merah, AH, diduga memiliki kepribadian ganda

Hal itu seperti diungkapkan penyidik yang menyampaikan ada pernah menyksikan langsung perubahan kepribadian AH. 

Plh Kasubdit Siber Ditreskrimsus Polda Jatim Kompol Hariyanto Rantesalu mengungkapkan, saat diperiksa, AH pernah spontan berganti kepribadian.

Dia meminta penyidik memborgolnya.

"Nah, dia pernah pas diperiksa, tiba-tiba ganti kepribadian. Gantinya itu jadi 'Clara', kepribadiannya binal gitu," kata Hariyanto seperti dikutip dari Detik.com, Rabu (16/11/2022).

Tak cukup sampai di situ, Clara alias AH lantas minta polisi memborgolnya.

Namun saat itu penyidik tidak bisa menuruti permintaan AH.

"Minta diborgol, penyidik nggak bawa borgol, kan," tambah Hariyanto.

Polisi lantas meminta keterangan ACS, kekasih AH sekaligus pemeran pria dalam video kebaya merah. ACS mengakui memang ada sosok Clara di dalam tubuh AH. ACS juga mengakui soal borgol yang diminta oleh AH.

Kepolisian telah menangkap salah satu aktor adegan threesome yang merupakan pengembangan kasus wanita kebaya merah

Pemerannya adalah seorang wanita berinisial CZ. 

"Benar, pemeran ketiga sudah ditangkap," terang Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Farman, dikutip dari Detik.com, Selasa (15/11/2022).

Farman mengatakan penangkapan ini berdasarkan video yang tersebar di media sosial. Dari informasi yang dihimpun, wanita itu merupakan mahasiswi asal Denpasar, Bali.

"Videonya sudah menyebar. Kami sudah menangkap pemeran ketiganya seorang wanita," ujarnya.

Diketahui, polisi menyebut jumlah total 92 video porno dari kasus ini. Namun, ada salah satu video yang melibatkan peran ketiga.

"Sementara kami temukan 2 tersangka ini dan masih didalami. Kemungkinan ada pihak lain, karena salah satunya ada judulnya 1 lawan 3," ucapnya. 

Ada pemesan 

Sebelumnya, pihak kepolisian dari Polda Jawa Timur berhasil mengamankan pelaku yang berperan dalam video asusila kebaya merah

Video kebaya merah itu menghebohkan media sosial. 

Pelaku telah diamankan Direskrimsus Unit 4 Polda Jawa Timur.

Kedua pelaku pun hanya dapat tertunduk malu ketika digelandang polisi.

Keduanya ditangkap di kawasan Medokan Surabaya. Informasi yang dihimpun, pelaku membuat video di sebuah hotel bintang 3 di kawasan Jalan Raya Gubeng Surabaya.

Dalam penyelidikan, polisi mendapatkan informasi bahwa konten pornografi yang dibuat oleh kedua tersangka ini merupakan hasil pesanan seseorang di sosial media. Polisi masih melakukan penyelidikan siapa pemesan konten video asusila dengan tema resepsionis hotel.

Direskirmsus Polda Jawa Timur Kombespol Farman mengungkapkan bahwa, kedua pelaku dijerat Undang-Undang pronografi dan Undang-Undang ITE dengan ancaman hukuman maksimal di atas lima tahun penjara, karena telah terbukti membuat dan sengaja menyebarluaskan di media sosial.

"Kedua tersangka diduga dengan sengaja memproduksi konten dan menyebarkannya lewat transmisi elektroik. Pasalnya dikenakan UU ITE pasal 27 ayat (1) jo Pasal 45 ayat (1)," kata Kombespol Farman, Selasa (8/11/2022).

Kedua pelaku ditangkap dan telah ditetapkan sebagai tersangka. Polisi juga mengamankan beberapa barang bukti, di antaranya sebuah laptop dan handphone pelaku. Sementara kebaya merah yang dikenakan terbakar akibat kebakaran beberapa waktu lalu di Tambak Sari Surabaya.

Seperti diberitakan sebelumnya, video wanita kebaya merah direkam di sebuah hotel di Jalan Sumatera, Gubeng, Surabaya. Video dibuat di kamar 1710 lantai 17. Dua institusi polisi, yakni Subdit Siber Polda Jatim dan Unit PPA Polrestabes Surabaya turun langsung untuk melakukan penyelidikan kasus tersebut.

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal