VONIS.ID - Penemuan bayi terjadi di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim).
Warga Samarinda, tepatnya di Jalan Bung Tomo, Perumahan Keledang, Kecamatan Samarinda Seberang digegerkan dengan penemuan sesosok bayi dalam bungkusan di pinggir jalan pada Selasa (13/12/2022) siang tadi.
Diketahui bayi malang itu berjenis kelamin laki-laki dan beruntung masih dalam keadaan bernyawa.
Bayi malang yang terbungkus sarung pantai itu, pertama kali ditemukan anak-anak yang saat itu sedang bermain bola di tepi jalan.
"Bayinya itu di pinggir jalan. Yang lihat anak-anak main bola," ungkap warga bernama Meta (36).
Selain itu, Meta menyebutkan bahwa bayi malang itu baru saja dilahirkan beberapa jam lalu sebelum ditemukan.
Pasalnya, bayi tersebut masih dalam keadaan merah dan sangat mungil.
"Masih sangat merah bayinya. Dia juga gak ada nangis, kemudian ari-arinya terlihat dipotong sangat kasar," sebutnya.
Polisi yang saat itu lewat pun langsung mengamankan bayi tersebut dan membawanya ke puskesmas terdekat.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Baqa, dr. Ofiansyah menuturkan bayi tersebut harus segera dibawa menuju rumah sakit yang memiliki fasilitas kesehatan memadai.
"Beratnya cuma 1,6 Kilogram, panjangnya 38,5 cm, dan kondisinya sangat lemah," timpal Ofiansyah.
Dari kondisinya, Ofiansyah mengaku bahwa bayi tersebut baru saja dilahirkan kurang lebih 1 jam lalu sebelum dilantarkan orang tuanya.
"Untuk secara bayi malang itu dilahirkan secara prematur atau belum saatnya dilahirkan," tandasnya.
Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian pun masih melakukan penyelidikan dengan melakukan olah tempat kejadian perkara dan memeriksa sejumlah saksi.
(redaksi)