Jumat, 20 September 2024

Tak Ingin Masyarakat Buta Hukum, Sejumlah Praktisi Luncurkan Aplikasi Jago Hukum, Simak Kemudahannya

Selasa, 19 April 2022 22:43

Ilustrasi layanan hukum berbasis aplikasi Jago Hukum diluncurkan sejumlah praktisi untuk menanggulangi permasalahan masyarakat yang masih banyak buta hukum. (HO)

"Misalnya kasus ketenagakerjaan, tindak asusila, perkawinan, sampai urusan pinjol (pinjaman online)," kata Christian melalui siaran tertulisnya.

Hadirnya aplikasi Jago Hukum, lanjutnya, merupakan solusi bagi masyarakat agar melek hukum dalam layanan konsultasi dengan harga terjangkau.

Aplikasi ini bersifat interaktif selama 1x24 jam. Lebih jauh lagi, Jago Hukum juga merupakan jawaban bagi praktisi hukum yang belum berkesempatan berkontribusi dalam sebuah wadah yang tepat.

"Masyarakat perlu tahu apa saja hak-hak mereka di mata hukum. Kalau saya lihat selama ini masyarakat sepertinya takut. Di benak mereka membayar pengacara menguras kantong.

Aplikasi Jago Hukum bisa menjadi solusi bagi mereka yang ingin mendapatkan layanan bantuan hukum, semua lapisan masyarakat tanpa pandang bulu," tuturnya.

Untuk diketahui, pada aplikasi Jago Hukum masyarakat bisa mendapatkan jawaban informasi secara interaktif bagi mereka yang ingin mengetahui hak hukumnya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal