Jumat, 17 Mei 2024

Pariwara DPRD Samarinda

Kasus DBD Kembali Bermunculan, DPRD Samarinda Dorong Dinkes Segera Lakukan Pencegahan

Sabtu, 12 Maret 2022 2:43

Sri Puji Astuti Anggota DPRD Samarinda mendorong Dinkes agar bisa melakukan antisipasi pencegahan DBD. (VONIS.ID)

VONIS.ID, SAMARINDA - Kasus demam berdarah dengue alias DBD kembali ditemukan di beberapa wilayah Samarinda, Kalimantan Timur.

Salah satunya, seperti di Kecamatan Samarinda Utara, yang mana ditemukan kasus DBD menjangkit anak-anak hingga mereka yang berusia dewasa.

Melihat bahaya kasus DBD yang kerap menimbulkan korban jiwa, DPRD Samarinda pun mendorong agar Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tepian turut melakukan pemantauan ketat.

"Kami sudah berkoordinasi dengan Dinkes Samarinda agar dilakukan pencegahan terhadap DBD," tutur Sri Puji Astuti, Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Jumat (11/3/2022).

Kendati bukan hal mudah, namun hal tersebut diungkapkan Sri Puji Astuti adalah hal yang harus dilakukan sebab, DBD tak kalah berbahaya dari sebaran pandemi Covid-19.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal