Minggu, 5 Mei 2024

Mendag Zulkifli Hasan Disebut Titip Keponakan Masuk ke UNILA

Kamis, 1 Desember 2022 16:34

BERTEMU MASSA - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan/ Foto: IG @zul.hasan

VONIS.IDMenteri Perdagangan Zulkifli Hasan ikut disebut dalam sidang perkara suap penerimaan mahasiswa baru (PMB) jalur mandiri Universitas Lampung

Diketahui sidang itu digelar di Pengadilan Tipikor Tanjung Karang, Bandar Lampung, Lampung, Rabu (30/11/2022).

Di persidangan itulah, disebut bahwa Zulkifli Hasan menitipkan keponakannya untuk masuk Unila.

Jaksa penuntut umum (JPU) KPK menghadirkan rektor Universitas Lampung (Unila) nonaktif Karomani untuk menjadi saksi atas terdakwa perkara dugaan suap penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri Fakultas Kedokteran Unila, Andi Desfiandi.

Dalam persidangan, Karomani menyebut Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan ikut menitipkan keponakannya untuk diluluskan masuk Fakultas Kedokteran Universitas Lampung (Unila) melalui Ketua Apindo Lampung Ary Meizari yang merupakan adik kandung dari terdakwa Andi Desfiandi.

Dalam sidang Jaksa KPK menunjukkan barang bukti berupa catatan jumlah mahasiswa yang masuk atas titipan dalam BAP yang ditandatangani. Tercatat terdapat 23 nama calon mahasiswa baru yang dititipkan untuk diluluskan masuk Unila, seperti dari anggota DPRD, pengusaha, hingga Menteri Perdagangan.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal