VONIS.ID - Jelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang, DPRD Samarinda berpesan kepada seluruh kader partai untuk menjaga etika.
Sebab politik tanpa etika dapat menimbulkan sesuatu yang buruk pula, seperti pertikaian antara kelompok pendukung yang dinilai bisa merugikan dan menggangu ketertiban masyarakat.
Hal itu disampaikan oleh anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Suriani.
“Kejadian seperti ini tentunya tidak sehat dalam demokrasi, sehingga hadirnya sosialisasi etika politik bisa memberikan kesadaran bagi para figur politik,” ujarnya.
Lebih lanjut, anggota Fraksi PDI-P itu juga menyampaikan seputar berita hoax yang beredar menjelang pemilu 2024.
Selain itu, ia juga menjelaskan seputar etika politik di ruang digital, cara menjadi etis di media digital dan juga cara menangkal penyebaran berita hoax di media sosial
“Kita setuju bahwa etika politik menjadi hal penting, hanya yang terjadi di lapangan masih ada saja politikus yang lupa dengan hal tersebut,” ungkapnya.
Terakhir, Suriani berpesan kepada para politisi untuk bisa memberikan pemahaman kepada anak bangsa agar tidak menghasilkan generasi yang buruk.
(advetorial)