Sabtu, 23 November 2024

Advertorial Pemkab Kukar

Dispora Gelar Trail Blukar Vi, Peserta Diminta Tetap Patuhi Aturan Lalu Lintas

Sabtu, 8 Juni 2024 13:57

Bupati Kukar Edi Damansyah melepas peserta Event Trail Blukar VI garapan Dispora Kukar yang akan melangsungkan touring selama 2 hari dengan rute Tenggarong-Senoni, Sabtu (8/6/2024).

VONIS.ID - Dalam rangka mendukung Program Dedikasi Bupati Kutai Kartanegara yakni 'Kukar Kaya Festival', Dinas Pemuda dan Olahraga Kukar menggelar event Trail Blukar VI.

Even yang sekaligus memperingati HUT Bhayangkara ke-76 itu dilepas Bupati Kukar Edi Damansyah, Sabtu (8/6/2024).

Peserta event Trail Blukar VI Tahun 2024 akan melangsungkan touring selama 2 hari dengan rute Tenggarong-Senoni.

Event ini juga diikuti Edi Damansyah, Sekretaris Daerah Kukar Sunggono, Forkopimda Kukar, Beberapa OPD di Kabupaten Kukar, KONI Kukar.

Dalam arahannya, Bupati Kukar mengingatkan para peserta untuk tetap mematuhi peraturan keselamatan lalu lintas.

"Keselamatan kita semua adalah prioritas utama dan dengan saling membantu dan mengingatkan satu sama lain, kita akan menjaga agar semua peserta tetap aman selama perjalanan ini," ujar Edi Damansyah.
 
Bupati mengapresiasi Dispora Kukar yang telah mewujudkan event Trail Blukar VI sebagai rangkaian kegiatan festival olahraga masyarakat.

"Kegiatan ini selalu menjadi event yang ditunggu- tunggu oleh para Riders dan komunitas trail baik di Kukar maupun Kalimantan Timur, ini bisa dilihat dengan banyaknya para peserta yang berpartisipasi mengikuti turnamen ini baik dari Kukar maupun komunitas dari luar," ungkap Edi Damansyah.

Letak geografis Kabupaten Kukar yang terdiri dari daerah hutan, perkebunan dan lahan pertanian serta banyaknya aliran sungai menjadi daya tarik tersendiri untuk mengembangkan potensi ekonomi, olahraga, rekreasi dan pariwisata.

Edi Damansyah berharap Kegiatan ini bisa menjadi suatu ajang atau sarana yang bernilai positif, khususnya untuk mencegah dan mengajak masyarakat serta generasi muda di Kukar agar terhindar dari berbagai hal-hal yang negatif.

Selain itu Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi para riders dan komunitas motor trail di Kukar.

"Kegiatan ini bukan hanya tentang kemampuan melawati rintangan di jalur tetapi juga tentang membangun hubungan sosial dan menghargai keindahan alam yang telah diberikan," kata Edi Damansyah.

Melalui Trail Blukar VI, Edi menegaskan peserta perlu memetik manfaat pembelajaran diri.

"Ini belajar tentang diri kita sendiri, tentang ketahanan, keberanian, kemampuan untuk mengatasi rintangan dan yang lebih penting ialah belajar tentang solidaritas dan dukungan antarsesama," ujarnya.

(REDAKSI)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal