Sabtu, 23 November 2024

Advertorial DPRD Samarinda

Bantu UMKM Melalui Program Probebaya, Anggota Dewan: Ikut Mengurangi Pengangguran di Samarinda

Sabtu, 19 November 2022 16:0

Anggota DPRD Samarinda Joko Wiratno. foto/KlikSamarinda.

VONIS.ID - Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Joko Wiratno berharap program Pemerintah Kota (Pemkot) mampu mengurangi tingkat pengangguran di Kota Tepian.

Ia mengatakan, upaya Pemkot menumbuhkan usaha kecil menengah setidaknya mampu mengatasi angka pengangguran.

"Dengan usaha kecil menengah tumbuh berkembang akan mengurangi jumlah pengangguran," ujarnya.

Saat ini ia mengatakan dengan adanya Program Probebaya telah memberi sedikit bantuan kepada masyarakat di RT setempat.

Sebab selain membantu Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), Probebaya juga memberdayakan warga sekitar untuk mengerjakan proyek pembangunan.

"Seperti program probebaya itu, itu kan juga mengurangi pengangguran karena kan difungsikan masyarakat sekitar untuk pekerjaan-pekerjaan itu," katanya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal