Pemkab Kukar, kata Sunggono telah berhasil mencatatkan berbagai prestasi tahun ini.
Seperti keberhasilan mempertahankan predikat Wajar Tanpa Pengecualian dari BPK secara berturut-turut, hingga menjadi daerah yang memperoleh berbagai prestasi terbaik dalam lingkup pemerintahan daerah se-Provinsi Kalimantan Timur.
Sunggono menilai, semua itu tak terlepas dari doa masyarakat Kelurahan Maluhu.
"Karena itu dalam kesempatan yang baik ini Saya menyampaikan ucapan terima kasih, penghargaan dan salam hormat kepada seluruh warga masyarakat Maluhu khususnya, yang telah memberikan dukungannya selama ini. Doakan kami untuk dapat terus melanjutkan pembangunan Kukar Idaman agar semakin maju, sejahtera, dan bahagia," pungkasnya.
Dalam kesempatan itu, Sekda Kukar menyerahkan secara simbolis sertifikat program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) kepada warga Kelurahan Maluhu.
Bantuan beras juga diberikan untuk warga transmigrasi Maluhu yang lanjut usia (sepuh).
Turut hadir dalam acara tersebut, Sekcam Tenggarong Eko Budi Santoso, Kapolsek Tenggarong AKP. Sukardi, Lurah Maluhu Tri Joko Kuncoro, Kadis PMD Ariyanto, Sekretaris Badan Kesbangpol Trisno, dan para ketua RT se Kelurahan Maluhu.
(REDAKSI)