Senin, 25 November 2024

Berita Kriminal Hari Ini

Ketahuan Ketika Sembunyi di Kolong Rumah Usai Mencuri Besi, Dua Pria Diamuk Massa

Senin, 6 Juni 2022 20:21

DIAMUK MASSA - Joncu Erwin Sihombing (36), dan Iksan Saputra alias Sincan (35) saat diamankan petugas setelah ketahuan mencuri besi dan diamuk massa pada Minggu (5/6/2022) kemarin/ Foto: IST

VONIS.IDDua pria kedapatan bersembunyi di kolong rumah salah satu warga di Jalan M Said, Kelurahan Lok Bahu, Kecamatan Sungai Kunjang diseret keluar oleh warga yang memergokinya pada Minggu (5/6/2022) pukul 07.15 Wita kemarin. 

Ketika ditarik keluar kedua pria masing-masing bernama Joncu Erwin Sihombing (36), dan Iksan Saputra alias Sincan (35) itu tampak berlumpur lumpur, akibat semalaman bersembunyi di kolong rumah warga tersebut.

Belakangan Joncu dan Iksan itu diketahui memang sedang dicari warga, karena mereka berdua diduga melakukan pencurian di Jalan Revolusi, Kelurahan Lok Bahu, Kecamatan Sungai Kunjang.

Warga yang geram dengan aksi pencurian sempat menghajar kedua pria yang mengaku sebagai warga Pasar Kedondong itu, sebelum akhirnya dijemput patroli Polsek Sungai Kunjang

Dalam pemeriksaan di Polsek Kunjang. Joncu dan Iksan, mengaku bersembunyi di kolong rumah warga karena sebelumnya dikejar massa.

"Jadi jam 3 pagi mereka ke Jalan Revolusi dengan mengendarai motor hendak mengambil besi penutup lubang kontrol parit, yang mereka curi dan sembunyikan di bawah pohon," beber Kapolsek Sungai Kunjang, Kompol Made Anwara, melalui Kanit Reskrim, Ipda Roni Wibowo, Senin (6/6/2022).

Namun sial ketika Joncu dan Iksan datang warga sudah berkumpul, sehingga membuat kedua pelaku panik. Joncu dan Iksan pun lari lalu bersembunyi di kolong rumah warga.

"Ketika diamankan ditemukan sajam jenis badik di dalam tas yang dibawa Joncu. Kami masih mengembangkan untuk TKP lain dan keterlibatan kedua pelaku dalam aksi kejahatan lainnya," pungkasnya. 

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal