Senin, 25 November 2024

Pemkot Fasilitasi Kelurahan dengan Mobil Dinas, Ditempeli Stiker Khusus

Minggu, 16 Oktober 2022 3:0

BERSAMA WARGA - Wali Kota Samarinda, Andi Harun saat menghadiri penyerahan simbolis bantuan Pro-Bebaya di Kecamatan Samarinda Seberang pada Selasa (23/8/2022). (VONIS.ID)

VONIS.ID - Kinerja para lurah termasuk pegawai di kelurahan jadi atensi pihak Pemkot Samarinda

Beban kerja untuk pelayanan masyarakat, diharap bisa ditingkatkan dengan adanya fasilitas yang diberikan oleh Pemkot Samarinda

Untuk lebih mempercepat dan meringankan beban kerja, Pemkot Samarinda akan fasilitasi seluruh kelurahan dan di Samarinda dengan mobil dinas.

“Di satu sisi bahwa tugas lurah yang sangat berat atau tugas-tugasnya kelurahan sangat berat dan beresiko tinggi, belum lagi overtime terhadap jam kerjanya, saya merasa bahwa sudah saatnya, bukan hanya pejabat di eselon II yang difasilitasi, tapi camat dan lurah juga harus difasilitasi,” kata Andi Harun

Bahkan bukan hanya lurah, ia mengatakan bahwa Pemkot juga akan menyediakan 10 kendaraan double cabbing untuk operasional di kecamatan.

Semua kendaraan itu, tidak dibeli oleh Pemkot, melainkan menggunakan sistem sewa dengan pihak ketiga.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal