VONIS.ID, SAMARINDA - Jajaran Polresta Samarinda, Kalimantan Timur terus meningkatkan patroli dan pengamanan jelang pesta demokrasi Pilkada serentak 2024.
Peningkatan patroli dan pengamanan itu dilakukan petugas pada beberapa titik objek vital. Semisal Kantor KPU Samarinda, Kantor Bawaslu Samarinda dan gudang Logistik KPU Samarinda.
"Pengamanan dan Patroli Satgas OMP di Kantor KPU, Gudang Logistik KPU dan Bawaslu kota Samarinda ini adalah salah satu tugas Polri khusunya Polresta Samarinda," jelas Kapolresta Samarinda, Kombes Pol Ary Fadli, Jumat (13/9/2024).
Lanjutnya, peningkatan patroli dan pengamanan ini ditujukan untuk suksesnya gelaran Pilkada serentak 2024.
"Tujuannya untuk mensukseskan rangkaian Pilkada yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 yang aman damai dan sejuk yang akan datang," tegasnya.