Kamis, 21 November 2024

Prabowo Lakukan Kunjungan ke Luar Negeri, Titipkan Pemerintahan ke Gibran

Jumat, 8 November 2024 17:49

Presiden Prabowo Subianto akan melaksanakan rangkaian lawatan ke beberapa negara

VONIS.ID - Presiden Prabowo Subianto akan melaksanakan rangkaian lawatan ke beberapa negara, yang menjadi bagian dari upaya memperkuat hubungan diplomatik dan kerja sama internasional Indonesia mulai hari ini, Jumat (8/11) hingga pekan ketiga November 2024.

Selama periode tersebut, Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka akan bertanggung jawab menjalankan pemerintahan serta memastikan kelancaran operasional negara, termasuk mengambil keputusan-keputusan penting dalam kapasitasnya sebagai kepala pemerintahan sementara.

"Saya mohon doa restu, dan saya percaya Wapres dan semua Kabinet Merah Putih akan menjalankan pemerintahan dengan sebaik-baiknya," kata Prabowo di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Jumat (8/11/2024).

Prabowo mengaku dirinya sudah memberikan bekal dan arahan teknis kepada Gibran dan anak buahnya di kabinet.

"Saya sudah memberi instruksi kepada Wakil Presiden dan Kabinet Merah Putih. Hal-hal yang digunakan sebagai pedoman saya kira tidak ada yang luar biasa," imbuhnya.

Prabowo mengatakan dalam kunjungannya ke luar negeri akan membahas sejumlah masalah penting mulai dari ekonomi hingga geopolitik global.

“Saya kira peranan Indonesia, sikap Indonesia sangat ditunggu oleh banyak pihak. Saya kira ini kehormatan bagi kita dan kita akan memelihara hubungan yang baik dengan semua pihak,” ucap Prabowo dalam keterangannya di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal