Ia mengatakan dalam salah satu aspek penilaian yang baru adalah penanaman hidroponik di sekitar posyandu.
"Kami ingin melihat bagaimana posyandu tidak hanya memberikan layanan kesehatan, tetapi juga berkontribusi pada ketahanan pangan dan kelestarian lingkungan," jelasnya.
Ia juga menekankan pentingnya inovasi dari masing-masing lurah dan aktifitas karang taruna dalam mendukung program ini.
"Kami ingin melihat sinergi yang kuat antara berbagai komponen masyarakat dalam upaya menciptakan lingkungan yang sehat dan berbudaya bersih (PHBS),"pungkasnya. (*)