Jumat, 17 Mei 2024

Perpres 83/2020 Samarinda Masuk Kawasan Strategis Nasional Ruang Laut, Dianggap Jadi Penyangga IKN di Bidang Kelautan

Kamis, 24 Februari 2022 19:37

DISKUSI - Wali Kota Samarinda Andi Harun dan Wapres RI Maruf Amin saat bertemu membahas potensi kelautan Indonesia, Rabu (19/1/2022)/ Foto: Tangkapan layar wapresri.go.id

VONIS.ID - Kota Samarinda diyakini akan menjadi penyangga Ibu Kota Negara (IKN) di bidang kelautan. 

Hal ini tak lepas dari adanya 11 potensi ekonomi yang bisa digerakkan dalam sektor kelautan.

Hal itu terungkap pelantikan dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Aspeksindo pada Kamis (24/2/2022). 

Di agenda itu, Wali Kota Samarinda dilantik sebagai Ketua Umum Aspeksindo (Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia) di Jakarta.

Pelantikan itu juga dirangkai dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Apseksindo.

Terkait itu, Kepala Dinas Perikanan Samarinda, Sam Syaimun menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Wali Kota Andi Harun sebagai Ketua Umum Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (Aspeksindo) periode 2021-2025 di Hotel Discovery Ancol, Jakarta pada Kamis, 24 Februari 2022.

Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 83 Tahun 2020 Tenteng Rencana Zonasi Kawasan Antar Wilayah Selat Makassar, Pasal 41 Ayat 2 butir a disebut kawasan Samarinda, Sanga-Sanga, Muara Jawa dan Balikpapan (Sasamba) di Provinsi Kalimantan Timur masuk dalam rencana zonasi kawasan strategis nasional (KSN) peruntukkan ruang laut untuk kepentingan ekonomi.

Samarinda adalah kota penyangga IKN di bidang kelautan,” kata Sam Syaimun saat dihubungi awak media melalu telepon seluler pada Kamis, 24 Februari 2022.


UCAPAN SELAMAT - Ucapan selamat Pelantikan Aspeksindo/ Foto: IST

Terpilihnya Andi Harun sebagai Ketua Umum Aspeksindo juga dipastikan Sam Syaimun dipastikannya telah melalui mekanisme yang tepat.

Orang nomor satu di Samarinda ini diangkat secara aklamasi saat Munas II Aspeksindo di Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung di awal Oktober 2021 lalu.

“Beliau (Andi Harun) memiliki kapabilitas untuk memimpin Aspeksindpo ke depan,” ucapnya.

Dilantiknya Andi Harun sebagai Ketua Umum Aspeksindo juga diyakini Sam Syaimun akan membawa dampak positif terhadap sektor pesisir daerah. Terlebih, jika dibandingkan dengan 10 kabupaten/kota di Kaltim, Samarinda memiliki jumlah penduduk yang lebih banyak.

“Hasil perikanan tangkap dan budidaya tentunya sangat menguntungkan jika dipasarkan di Samarinda,” kata Sam.

Terpenting lanjut dia, Andi Harun diyakini Sam akan mengangkat daerah kepulauan dan pesisir di Indonesia. Kolaborasi membangun Indonesia dari pinggiran.

Secara regional, figur Andi Harun akan semakin dikenal di mata nasional. Akses untuk meningkatkan kepentingan di sektor kelautan dan perikanan juga semakin mudah.

“Jadi kita tidak hanya melihat (Andi Harun) sebagai wali kota Samarinda saja. Tapi juga sebagai figur nasional,” pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Andi Harun resmi dilantik sebagai Ketua Umum Aspeksindo berdasarkan Surat Keputusan (SK) Pengurus Aspeksindo 2022-2025 Nomor 001/SK/DPP/Aspeksindo/1/2022 dihadapan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono.

Setelah dilantik, Andi Harun bersama 333 anggota Aspeksindo yang tersebar di seluruh Indonesia akan bergerak mewujudkan kemajuan bangsa dari wilayah pinggiran.

Ada 11 sektor ekonomi kelautan yang dapat dikembangkan oleh pemerintah dengan melibatkan Aspeksindo

Untuk 11 sektor ekonomi kelautan yang dapat dikembangkan, antara lain:

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal