Kamis, 16 Mei 2024

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Brigadir J

Rekonstruksi Pembunuhan Berencana Brigadir J (Part 3 Rumah di Duren Tiga)

Selasa, 30 Agustus 2022 22:26

TEMBAK DINDING - Ferdy Sambo saat memeragakan penembakan ke arah dinding di rumah dinas di Jalan Duren Tiga/ Foto: YouTube: Polri TV

VONIS.ID - Lokasi plot terakhir untuk rekonstruksi pembunuhan berencana Brigadir J, mengambil tempat di rumah dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga

Di reka ulang ini, kejadian penting terjadi, dimana penembakan dilakukan Bharada E kepada Brigadir J

Kemudian, ada pula Ferdy Sambo yang menembakkan peluru ke arah dinding 

Dimulai dari Kedatangan Para Tersangka

Sempat jeda, rekonstruksi dilanjutkan di tempat kejadian perkara pembunuhan Yosua, tepatnya di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo. Rekonstruksi dimulai dengan kedatangan para tersangka dalam kasus ini

Ferdy Sambo Pakai Sarung Tangan Hitam saat Tiba di TKP

Pada adegan ini, Sambo tampak tiba di rumah dinasnya, Kompleks Polri, Duren Tiga. Dia terlihat keluar dari mobil dengan menggunakan sarung tangan hitam pada tangan kirinya.

Tangan Ferdy Sambo masih tampak diikat dengan cable ties. Ferdy Sambo tampak memegang pistol.

Pistol yang Dibawa Sambo Sempat Jatuh

Sambo memperagakan adegan selanjutnya yaitu saat pistol jatuh di dekat rumah. Seorang saksi Brigadir Romer sempat menghampiri untuk mengambil pistol tersebut, tetapi langsung diambil Sambo.

Tangan Ferdy Sambo masih tampak diikat dengan kabel ties. Dia dikawal sejumlah petugas dan berjalan menuju rumah dinas.

Bripka Ricky Panggil Yosua

Selanjutnya pada rekonstruksi ini, ada adegan Bripka Ricky memanggil pemeran Yosua di pekarangan rumah dinas Ferdy Sambo.

Ricky tampak memanggil pemeran Yosua setelah sempat masuk ke rumah bersama Putri Candrawathi hingga Ferdy Sambo. Dalam rekonstruksi itu, tampak Ricky menghampiri pemeran Yosua lalu mengajaknya masuk ke rumah.

Momen itu merupakan detik-detik terakhir Yosua sebelum dieksekusi di dalam rumah dinas Ferdy Sambo.

Yosua Mohon-mohon Sebelum Ditembak

Rekonstruksi berlanjut pada momen Yosua mohon-mohon sebelum ditembak Bharada E. Momen ini terjadi di dalam rumah Duren Tiga.

Bharada E yang mengenakan baju tahanan oranye tampak berdiri menghadap Brigadir J. Dalam rekonstruksi ini, adegan Brigadir J diperankan oleh pemeran pengganti yang tampak mengenakan baju berwarna putih.

Bharada E terlihat memegang pistol dan mengarahkannya ke arah Brigadir J. Brigadir J yang diperankan pemeran pengganti tampak menunduk dan seolah memohon-mohon kepada Bharada E. Keterangan mengenai momen Brigadir J menunduk dan memohon-mohon juga disampaikan oleh pembawa acara Polri TV.

Dalam adegan ini, Sambo Tidak dihadirkan. Hanya ada Bharada E dan Yosua.

Penembakan ke Brigadir J

Reka adegan berlanjut pada penembakan Yosua. Pada adegan ini, Bharada E yang mengenakan baju tahanan oranye tampak berdiri menghadap Brigadir J. Dalam rekonstruksi ini, adegan Brigadir J diperankan oleh pemeran pengganti yang tampak mengenakan baju berwarna putih.

Bharada E terlihat memegang pistol dan mengarahkannya ke arah Brigadir J. Brigadir J yang diperankan pemeran pengganti tampak menunduk dan seolah memohon-mohon kepada Bharada E.

Hanya Bharada E yang memperagakan adegan dalam reka ulang tersebut. Tersangka lain termasuk Sambo tak terlihat.

Tayangan reka ulang kemudian terputus. Polri TV menayangkan kembali suasana di rumah pribadi Sambo di Saguling, Jakarta Selatan.

Saat tayangan kembali ke lokasi penembakan, ada sejumlah adegan yang diperagakan oleh pemeran lain. Tampak pemeran itu berada di dekat tangga dan mengarahkan pistol ke tembok.

Selanjutnya ada juga adegan yang melibatkan Ferdy Sambo. Ferdy Sambo awalnya berdiri menghadap ke Brigadir J yang diperankan oleh pemeran pengganti.

Ferdy Sambo terlihat menodongkan pistol bersama Bharada E ke Brigadir J. Saat rekonstruksi ini, Bharada E diperankan oleh pemeran pengganti.

Sementara itu, Brigadir J yang juga diperankan pemeran pengganti tampak mengangkat kedua tangannya seolah memohon agar jangan ditembak.

Setelah itu, pemeran Brigadir J terbaring di lantai setelah adegan penembakan. Ferdy Sambo juga tampak mendekat dan memeragakan adegan lain di dekat jasad Brigadir J yang berada di lantai.

Adegan Sambo Tembak Dinding

Selanjutnya, Sambo pun memperagakan memegang bagian belakang tubuh Yosua. Kemudian Sambo menembak ke arah dinding yang menuju lantai 2 rumah.

Setelahnya Sambo memperagakan lagi menembak ke arah dinding lain. Pistol yang digunakan Sambo menembak ke dinding lalu diletakkan di samping jenazah Yosua.

Sumber: Tayangan Polti TV dan Detik.com

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal