Sabtu, 23 November 2024

Nasional

Waspada! Anak Gunung Krakatau 2 Kali Erupsi dalam Kurun Waktu 1 Jam

Jumat, 9 Juni 2023 16:30

ERUPSI - Gunung Anak Krakatau erupsi Jumat (4/2/2022)/ Foto: Badan Geologi

VONIS.ID - Anak Gunung Krakatau mengalami erupsi kedua kalinya dalam kurun waktu satu jam. 

Erupsi terjadi pukul 08.46 WIB atau tepat satu jam setelah erupsi pertama pada Jumat (9/6) ini. 

Ketinggian kolom abu dari letusan itu mencapai 3.000 meter atau 3 kilometer di atas puncak.

"Terjadi erupsi Gunung Anak Krakatau pada hari Jumat, 09 Juni 2023, pukul 08:46 WIB. Tinggi kolom letusan teramati ± 3000 m di atas puncak (± 3157 m di atas permukaan laut)," lapor petugas pos pemantau gunung Anak Krakatau Pasauran, Deny Mardino.

Deny melaporkan, hasil pengamatan dari pos pantau gunung api di Pasauran, abu vulkanik berwarna kelabu hingga hitam mengarah ke barat daya gunung.

Erupsi itu terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 75 mm dan durasi 56 detik.

Saat ini, Gunung Anak Krakatau berstatus siaga atau level III.

Masyarakat dan nelayan dilarang mendekati gunung dengan radius 5 kilometer sari kawah.

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal