Ia menyebut hadirnya menteri "super keren" RI kali ini dapat turut membuat Kota Samarinda semakin gagah dalam pengembangan ekonomi kreatif.
"Semoga bisa membuat Kota Samarinda Kota keren juga, karena dihadiri Menteri super keren. Tapi satu yang sangat kita pahami bersama sebagaimana diharapkan mas menteri, ekonomi kreatif kita diharapkan bisa tumbuh, meski di tengah pandemi Covid-19 yang serba sulit," pungkasnya.
Program yang dihelat oleh Kementerian Pariwisatan dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI turut dihadiri pula oleh 11 kepala daerah kabupaten/kota lainnya yang menjadi peserta KaTa Kreatif Indonesia 2021.
Seperti di antaranya hadir dari Kota Ambon, Banda Aceh, Salatiga, Bandung, Cimahi, Pekalongan, hingga Kabupaten Banjarnegara, Karanganyar, Tanah Datar, Wakatobi, dan Wonosobo. (*)