VONIS.ID - Kerusuhan pecah di Meksiko imbas ditangkapnya pemimpin kartel narkoba Ovidio Guzman, yang merupakan anak mantan gembong narkoba legendaris Joaquin Guzman alias El Capho.
Penangkapan Ovidio Guzman memicu gelombang kerusuhan yang terjadi di sebagian besar Kota Culiacan di negara bagian Sinaloa, Meksiko utara.
Daerah ini merupakan rumah bagi kartel narkoba yang kuat dengan nama yang sama dengan kartel narkoba El Chapo sebelum ekstradisinya ke Amerika Serikat pada 2017.
Kerusuhan itu dipicu oleh aksi kartel Sinaloa sebagai tanggapan nyata atas penangkapan Ovidio Guzman.
Kota Culiacan pun dilaporkan sempat lumpuh setelah kartel Sinaloa memblokade pintu masuk-pintu keluar kota, membajak mobil, membakar kendaraan, hingga menggunakan helikopter serbu.
Gubernur negara bagian Sinaloa, Ruben Rocha mengatakan, tujuh anggota pasukan keamanan tewas, termasuk seorang kolonel.
Sementara 21 aparat dan delapan warga sipil terluka.