VONIS.ID, SAMARINDA - Pemprov Kaltim lakukan penanaman 500 bibit pohon jeruk di komplek Stadion Utama Palaran, pada Jumat (17/6/2022) kemarin.
Kegiatan penaman pohon ini digelar atas kerjasama Dinas Pemuda dan Olahraga atau Dispora Kaltim dan Dinas Pangan, Tanaman Pangan, dan Hortikultura (DPTPH) Kaltim.
Agus Tianur, Kepala Dispora Kaltim mengungkap kegiatan ini bagian dari upaya bersama OPD Pemprov Kaltim menindaklanjuti Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM).
Kadispora Kaltim Agus Tianur menegaskan GNRM adalah gerakan untuk mengubah cara pandang, pola pikir, sikap-sikap, nilai-nilai dan perilaku bangsa Indonesia untuk mewujudkan Indonesia yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian.
"Kami lakukan hari ini adalah gotong royong bersama-sama menjaga keberlangsungan lingkungan hidup di sekitar kita,” ucap Agus kepada Tim Publikasi Biro Adpim Setda Prov Kaltim.