Senin, 25 November 2024

Advertorial Pemkab Kukar

Dua Kelompok Ternak di Desa Bukit Raya Dapat Bantuan 19 Ekor Sapi

Minggu, 16 Juni 2024 10:16

Bupati Kukar, Edi Damansyah saat menyerahkan bantuan 19 ekor sapi kepada kelompok ternak di Desa Bukit Raya, Kecamatan Tenggarong Seberang, Sabtu (15/6/2024).

VONIS.ID - Kelompok ternak Berkah Rojo dan Lembu Joyo Mulyo mendapat bantuan 19 ekor sapi dari Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).

Bantuan yang berasal dari APBD Tahun Anggaran 2024 Kukar itu diserahkan langsung oleh Bupati Edi Damansyah didampingi Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) Kukar Muhammad Taufik, di Desa Bukit Raya, Kecamatan Tenggarong Seberang, Sabtu (15/6/2024).

Bupati Edi Damansyah sengaja datang langsung ke Desa Bukit Raya untuk memastikan bantuan ketahanan pangan telah datang dengan selamat ke tempat tujuan.

Ia berharap agar para kelompok ternak yang mendapat bantuan sapi, bisa terus menekuni pekerjaannya dengan baik.

"Kami bercita – cita, Kabupaten Kukar menjadi lumbung pangan Kaltim. Tentu saja kelompok ini bukan hanya memelihara ternak saja, namun bertani juga. Tolong ini ditekuni dengan baik," ungkap Edi Damansyah.

Bupati turut mengimbau agar pemanfaatan hewan ternak sapi bisa dilakukan bersama dalam satu kelompok agar tetap menjaga kebersamaannya.

"Kelompok harus memelihara kebersamaannya, begitupula dengan anggota kelompoknya bisa menjaga dengan baik. Sama–sama bertekad, bahwa kelompok itu satu walaupun berisi banyak orang, tapi tujuan dari kelompok adalah satu, supaya anggota kelompok bisa berhasil sama–sama," ujar Edi Damansyah.

Edi berharap, peternakan sapi bisa terus eksis di Desa Bukit Raya lewat pengembangbiakan bantuan sapi ternak yang diberikan Pemkab Kukar.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal