Jumat, 22 November 2024

Advertorial Diskominfo Kaltim

Gelar Sosialisasi Napza di Anggana, Upaya Dinsos Kaltim Cegah Pengyalahgunaan dan Peredaran Narkoba

Rabu, 15 Juni 2022 21:41

Suasana sosialisasi Napza di Kecamatan Anggana, Kukar

VONIS.ID, SAMARINDA - Dinas Sosial Kaltim gelar sosialisasi Napza 2022 di Anggana, Kukar, pada Senin (13/6/2022) kemarin.

Kaltim, pernah menduduki posisi 4 besar penyalahgunaan narkotika di Indonesia. Namun sejak awal tahun 2022 ini, penyalahgunaan narkotika Kaltim menurun jadi peringkat 23 nasional.

Tidak ingin peringkat Bumi Etam kembali naik, sosialisasi pencegahan gencar dilakukan pemerintah.

"Sosialisasi Napza ini dalam rangka membangun kemampuan dan ketahanan diri masyarakat, dalam menghadapi pengaruh buruk penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba," kata HM Agus Hari Kesuma, Kepala Dinas Sosial Kaltim, Senin (13/6/2022).

Dirinya mengharapkan, Anggana, akan mempunyai kampung yang benar-benar bebas dari narkoba, ditengah tingginya kasus narkoba di Indonesia terlebih di Kalimantan Timur.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal