Jumat, 22 November 2024

Update Terkini

Komentari Proses Lelang Proyek Gorong-gorong, Komisi III : Kalau Sudah Lelang Harus Segera Dikerjakan

Kamis, 11 November 2021 18:57

WAWANCARA - Jasno, anggota Komisi III DPRD Kota Samarinda mengutarakan pengerjaan proyek gorong-gorong Mal Lembuswana harus segera dilaksanakan jika sudah melewati proses lelang/vonis.id

Disinggung mengenai anggaran, Jasno memahami bahwa prioritas Pemkot Samarinda adalah penanggulangan banjir.

Namun pihaknya akan kembali mempertanyakan serapan anggaran yang dialokasikan untuk proyek tersebut.

"Waktu kami hearing, bahasanya belum di lelang. Kalau ada informasi seperti ini, akan kami bahas saat RDP nanti," kuncinya.

Diberitakan sebelumnya, rencana proyek penanggulangan banjir di lajur lambat simpang 4 Lembuswana telah melalui tahap lelang proyek.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Samarinda, Hero Mardanus sempat mengutarakan proses pengerjaan proyek masih menunggu komponen proyek seperti beton krikes yang sedang dalam pemesanan di Balikpapan.

Dan proyek pembangunan gorong-gorong di bawah jalan raya tersebut ditargetkan rampung pada akhir tahun 2021. (advetorial)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal