Senin, 25 November 2024

Berita Nasional Trending

Korupsi Telkomsigma, KPK Cium Ada Upaya Penghilangan Barang Bukti

Senin, 17 Juni 2024 10:36

Komisi Pemberantsan Korupsi (KPK)

VONIS.ID - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengungkap alasan telah memanggil dan memeriksa sejumlah nama pada kasus dugaan korupsi proyek fiktif penyediaan financing project data center di PT Sigma Cipta Caraka (SCC) atau Telkomsigma pada 2017-2022.

Juru bicara KPK, Tessa Mahardika Sugiarto mengatakan, pemeriksaan dilakukan usai penyidik mendeteksi ada upaya untuk memganggu atau menghalangi penyidikan pada kasus yang disebut menyebabkan kerugian negara hingga Rp200 miliar tersebut.

“Kami mendapatkan informasi bahwa, pihak terkait ada mengembalikan sejumlah uang kembali ke rekening PT Sigma Caraka. Penyidik masih menelusuri terkait informasi tersebut,” ucap Tessa Mahardika Sugiarto.

Menurut dia, penyidik terus menelusuri aliran uang tersebut untuk memastikan tidak ada pihak yang menghalangi atau mencoba menghilangkan barang bukti.

Meski demikian, Tessa tak merinci identitas saksi yang dipanggil dan diperiksa KPK dalam dugaan kasus korupsi di Telkomsigma.

Berdasarkan pantauan agenda pemeriksaan, penyidik juga tak mencantumkan pengusutan dugaan korupsi PT SCC.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal