VONIS.ID - Jelang perayaan hari jadi ke-77 bangsa Indonesia, Wali Kota Samarinda Andi Harun resmi mengukuhkan 40 petugas pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibra) di Aula Rumah Jabatan pada Senin (15/8/2022) pukul 20.00 Wita.
Dalam kegiatan pengukuhan tersebut, 40 muda-mudi Kota Tepian resmi dilantik Wali Kota Andi Harun pada Rabu 17 Agustus 2022 mendatang.
"Setelah seleksi latihan dan sebelum hari 17 Agustus (2022), sesuai dengan protab maka kita lakukan pengukuhan. Kita kukuhkan seluruhnya pada malam ini," ucap Andi Harun saat dijumpai awak media usai acara pengukuhan Paskibraka.
Setelah ke-40 muda-mudi itu dikukuhkan orang nomor satu di Samarinda, Wali Kota Andi Harun juga meminta agar para pelaksana tugas bisa lebih dulu mengistirahatkan diri sehari sebelum pengibaran bendera merah putih.
"Tadi ada beberapa yang kurang fit. Besok tidak ada latihan. Besok istirahat, recovery pemulihan terutama untuk pemulihan suara. Seperti pemimpin upacaranya habis suaranya makanya disuruh istirahat agar bisa fit ketika bertugas. Ada 40 orang yang kita kukuhkan dengan jumlah seluruhnya (termasuk aparat TNI-Polri) 100 orang," bebernya.