Jumat, 22 November 2024

Advertorial DPRD Kaltim

Perang Terhadap Narkoba, Sukmawati Beber Peran Penting Orang Tua

Minggu, 23 Oktober 2022 23:52

Anggota DPRD Kaltim, Sukmawati/Foto: DPRD Kaltim

VONIS.ID - Perang terhadap narkoba kini menjadi kampanye seluruh pihak untuk memberantas penggunaan maupun peredaran narkotika.

Hal ini juga dilakukan DPRD Kaltim, yang turut serta mengajak masyarakat untuk menghindari narkotika.

Pada kesempatan melakukan giat sosialisasi Perda di RT,02, Desa Senaken, Tanah Grogot, Paser, Minggu (23/10/2022), anggota DPRD Kaltim, Sukmawati turut mengimbau masyarakat untuk tidak mendekati narkoba apa pun jenis dan bentuknya.

Dalam kesempatan itu, Sukmawati turut mendorong peran orang tua dalam mencegah penyalahgunaan narkoba terhadap anak.

Lanjut ia mengatakan, edukasi soal pencegahan dan bahaya akan narkoba, harus dilakukan bersama-sama.

“Saya mengajak kepada masyarakat yang hadir disini, warga Tanah Grogot, umumnya Paser, untuk kita sama-sama memerangi narkotika. Menjauhi lingkungan kita dari narkoba,” ujarnya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal