VONIS.ID - Respon diberikan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa terkait dengan penggeledahan ruang kerjanya oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Diakuinya, dirinya mengetahui penggeledahan tersebut dari media.
Khofifah menyebut seharian ini mengikuti sejumlah rapat koordinasi bersama instansi terkait.
"Saya tahu dari berita media, seharian saya rakor realisasi anggaran dengan kepala OPD," kata Khofifah dikutip dari CNN Indonesia, Rabu (21/12).
Diketahui, tim penyidik KPK menggeledah sejumlah ruangan di lingkungan Pemprov Jatim, termasuk ruang kerja Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Sejumlah penyidik KPK memasuki Ruang Kerja Khofifah di lantai dua gedung utama, sekitar pukul 17.00 WIB.
Penyidik KPK juga memasuki Ruang Kerja Sekda Provinsi Jatim, dan sebagian lagi ke Ruang Kerja Wakil Gubernur Jatim Emil Dardak.
Informasi dihimpun, penggeledahan ini dilakukan terkait kasus dugaan korupsi yang menjerat Wakil Ketua DPRD Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntak sebagai tersangka.
Belum ada penjelasan apa saja yang diperoleh dari penggeledahan itu.
Diberitakan sebelumnya, Sahat Tua Simanjuntak, Wakil Ketua DPRD Jawa Timur ditangkap Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Sahat Tua Simanjuntak telah tiba di Gedung Merah Putih dan diamankan KPK sejak Kamis (15/12/2022) siang.
(redaksi)