Jumat, 22 November 2024

Berita Samarinda Terbaru

Umumkan Daftar Pemenang Kampung Salai 2022, Ini Pesan Wali Kota Samarinda

Rabu, 21 Desember 2022 19:10

BERPIDATO - Wali Kota Samarinda Andi Harun/ Foto: pojoknegeri.com

Andi Harun menyampaikan, program kampung salai menjadi salah satu strategi pemerintah kota untuk menangani persoalan sampah di Kota Tepian guna mewujudkan Samarinda bersih. 

"Kampung Salai ini merupakan salah satu konsep pengelolaan sampah modern yang diterapkan agar tidak lagi menggunakan konsep kumpul, angkut, dan buang. Namun, sampah yang dihasilkan dapat terkelola semaksimal mungkin untuk mewujudkan circular economy yang bermanfaat bagi masyarakat," ungkapnya.

Lebih lanjut menurutnya faktor kebiasaan dan motivasi masyarakat setempat akan kebersihan juga menentukan tercapainya Kampung Salai di tiap RT Kelurahan hingga Kecamatan.

"Kampung dapat bersih jika dimulai dari kebiasaan penduduknya yang kecil-kecil itu dari rumahnya masing-masing. Tidak mungkin kampung salai bisa bersih tanpa motivasi warganya," pungkasnya.

Berdasarkan Surat Keputusan Kepala DLH Kota Samarinda Nomor 861/2697/100.12 tentang Penetapan Pemenang Lomba Kampung Salai (Sampah Bernilai) Se Kecamatan Kota Samarinda Tahun 2022, berikut adalah penerima penghargaan pemenang lomba Kampung Salai:

Kategori RT Terbaik

Juara 3 RT 03 Kelurahan Tani Aman Kecamatan Loa Janan Ilir

Juara 2 RT 20 Kelurahan Makroman Kecamatan Sambutan

Juara 1 RT 32 Kelurahan Sempaja Timur Kecamatan Samarinda Utara

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal