Jumat, 22 November 2024

Waduh! AGM Belum Kembalikan Mobil Dinas ke Pemerintah, BPKAD Kesulitan Karena Ada Penolakan

Sabtu, 2 Juli 2022 17:23

Eks Bupati PPU, Abdul Gaffur Mas'ud (baju oranye kanan) di gedung merah putih, usai ditetapkan sebagai tersangka tindak pidana rasuah. (HO)

VONIS.ID - Belum ada pengembalian aset berupa mobil dinas disebut terjadi pada bupati nonaktif Penajam Paser Utara (PPU) Abdul Gafur Masud

AGM yang saat ini menjadi terdakwa kasus suap pengadaan barang dan jasa serta perizinan disebut belum lakukan pengembalian mobil dinas

Mobil-mobil itu juga dikabarkan termasuk dalam kendaraan mewah

Demikian seperti disampaikan Kepala Bidang Pengelolaan Aset, Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) PPU, Denny Handayansyah belum lama ini.

"Ada sejumlah mobil dinas belum dikembalikan bupati yang telah dinonaktifkan," ujarnya, dilansir dari ANTARA, Sabtu (2/7/2022).

Seharusnya, secara administratif, sejumlah mobil dinas itu sudah dikembalikan kepada pemerintah kabupaten (Pemkab).

Ia pun menyebut jenis-jenis mobil itu. 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal