Makanya segala sesuatu harus disiapkan terlebih dulu sebagai bentuk antisipasi nyata," imbuhnya.
Saat ini, antisipasi penyiapan faskes oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda dengan rencana kembali dibukanya gedung karantina Kota Tepian.
"Iya betul saat ini gedung karantina yang kita miliki sedang dipersiapkan ulang," jelasnya.
Sementara terkait faskes lainnya, seperti ketersediaan tempat tidur dan ruang perawatan pasien Covid-19 di rumah sakit berplat merah, masih dalam ambang normal penggunaan.
"Saya selalu melakukan up to date dengan Kadinkes Pak Ismed, ruang ICU saat ini baru terisi 3 dari kapasitas 23 pasien.
Begitu juga dengan fasilitas lainnya, yang mempunyai daya tampung 13 tapi baru terisi 3.