Mayjen Izak tidak menghendaki ada pertumpahan darah karena akan membuat permasalahan yang sangat banyak sehingga tetap akan mengedepankan komunikasi yang baik dalam pembebasan pilot tersebut.
Mantan Kepala Staf Komando Gabungan Wilayah Pertahanan III itu mengatakan pembebasan pilot akan tetap diupayakan.
Menurutnya, kasus penyanderaan yang dialami Philip diharapkan menjadi pelajaran bagi semuanya, termasuk masyarakat Papua karena akan merugikan banyak orang.
"Upaya pembebasan akan melibatkan semua komponen masyarakat," ucap Mayjen Izak.
(redaksi)