Jumat, 22 November 2024

Advertorial Pemkab Kukar

Buka Hkg PKK ke 52, Bupati Kukar Minta Optimalkan Peran dan Fungsi hingga ke Tingkat Desa

Kamis, 23 Mei 2024 9:17

Bupati Edi Damansyah saat membuka rangkaian kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) TP PKK Kukar di Panggung Utama HKG Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara, Rabu (22/5/2024) malam.

VONIS.ID - Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meminta para kader Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) untuk mengoptimalkan peran dan fungsinya hingga ke tingkat desa.

Pernyataan ini disampaikan Edi Damansyah saat membuka rangkaian kegiatan peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) TP PKK Kukar di Panggung Utama HKG Kecamatan Tenggarong Seberang, Kutai Kartanegara, Rabu (22/5/2024) malam.

Ditandai pemukulan gong oleh Bupati Edi Damansyah selaku pembina TP PKK, kegiatan ini diikuti seluruh TP PKK 20 kecamatan se Kukar.

"Saya minta tidak hanya sekedar ceremony saja, tidak hanya sekadar melakukan kegiatan lomba-lomba saja, tetapi ada yang lebih yakni bagaimana mengoptimalisasikan peran dan fungsi kader kader-kader PKK yang ada di 20 kecamatan di 193 Desa dan 44 Kelurahan di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara," ungkap Edi Damansyah.

Bupati mengapresiasi jajaran TP PKK Kukar yang telah menjalankan tugas dan fungsinya dengan baik.

Menurutnya, saat ini TP PKK sudah banyak berkontribusi untuk kemajuan Kukar.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal