Sabtu, 23 November 2024

Advertorial Kominfo Kaltim

Dampingi Mendagri Hadiri Rakernas MADN, Isran Noor Ajak Masyarakat Dayak Dukung Pembangunan IKN

Kamis, 13 Oktober 2022 18:11

Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian bersama Gubernur Kaltim, Isran Noor menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 1 Majelis Adat Dayak Nasional (MADN) di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, Kamis (13/10/2022). Foto: IST

VONIS.ID - Gubernur Kaltim, Isran Noor berharap agar Majelis Adat Dayak Nasional (MADN), dapat berkontribusi nyata terhadap kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Dayak, khususnya di Kaltim.

Hal itu diungkapkan Isran Noor saat menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) 1 MADN di Ballroom Hotel Novotel Balikpapan, Kamis (13/10/2022).

Rakernas 1 MADN sendiri dibuka secara resmi oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian, ditandai dengan pemukulan gong bersama Isran Noor, Gubernur Kaltara, Zainal Arifin Paliwang, Wakil Menteri LHK Alue Dohong, Presiden MADN Marthin Billa, Anggota DPD RI Agustin Teras Narang dan Anggota DPD RI Dapil Kaltim sekaligus Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kaltim Zainal Arifin. 

Isran Noor mengapresiasi Rakernas I MADN, dengan harapan peserta Rakernas dapat mengikutinya dengan lancar, berbahagia dan sukses pelaksanaan dengan menghasilkan keputusan penting terkait program kerja MADN ke depan yang lebih baik. 

“Saya berharap MADN tetap eksis dan mampu berkontribusi secara maksimal untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Dayak khususnya dan masyarakat Kaltim, Kalimantan dan Indonesia pada umumnya,” ucap Isran. 

Orang nomor satu Benua Etam ini mengingatkan kepada masyarakat Dayak sebagai salah satu suku asli Pulau Kalimantan bahwa pemindahan dan pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kaltim harus mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Kalimantan. 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal