Jumat, 10 Mei 2024

Samarinda

Jumat Curhat Polresta Samarinda, Tampung Keluhan Terkait Infrastruktur dan Kelangkaan BBM

Jumat, 8 September 2023 16:40

Kegiatan Jumat Curhat yang digelar Polresta Samarinda bersama warga di sekitar kawasan Pelabuhan Samarinda. (IST)

"Seharusnya Pertamina sudah memiliki peraturan yang mengatur distribusi BBM untuk pelabuhan nelayan dan masyarakat maritim, serta kendaraan bermotor di darat," ungkap salah seorang warga.

"Mengapa stok BBM selalu habis? Kami akan melakukan pengecekan terhadap Pertamina yang beroperasi di Samarinda untuk memahami penyebabnya, apakah ada kesalahan perhitungan atau faktor lainnya. Seharusnya alokasi BBM sesuai dengan jumlah kapal dan kendaraan yang ada, sehingga tidak ada kekurangan pasokan," tambahnya.

Ary menyatakan bahwa berdasarkan keluhan ini, pihaknya akan berupaya untuk memfasilitasi komunikasi antara masyarakat, Pertamina, dan pemerintah daerah guna mencari solusi atas masalah BBM tersebut.

"Masukan-masukan ini akan kami gunakan untuk memperbaiki situasi. Kami akan berupaya untuk memfasilitasi atau bernegosiasi dengan pihak-pihak terkait dalam hal ini," katanya.

Program Jumat Curhat merupakan salah satu langkah dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk mendengarkan saran, kritik, masukan, serta aduan masyarakat secara langsung. Program ini diadakan setiap minggu dan lokasinya berbeda setiap kali pelaksanaannya.

"Kegiatan ini akan menjadi evaluasi bagi kami untuk memperbaiki, membenahi, dan meningkatkan kualitas kinerja pelayanan. Kami sangat membutuhkan masukan, kritik, dan informasi dari masyarakat," tutup Ary.

(tim redaksi)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal