Jumat, 22 November 2024

Update Terkini

Pembelajaran Tatap Muka Harus Diawasi Semua Pihak, DPRD Ingatkan Peran Penting Guru dan Orang Tua

Kamis, 11 November 2021 18:57

WAWANCARA - Wakil Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sani Bin Husein mengatakan pelaksanaan PTM harus menjadi perhatian semua pihak/vonis.id

Terlebih jika nantinya terdapat kasus sebaran Covid-19 di sekolah PTM

“Minimal pertolongan pertama menangani sebaran yang terjadi itu seperti apa dan bisa dilakukan. Karena itu sangat penting,” tegasnya.

Selain fasilitas pendukung, lanjut Sani, peran orang tua dalam pengawasan siswa juga perlu ditingkatkan.

Terlebih saat pulang sekolah, anak-anak dipastikan dalam keadaan sehat dan tidak menggunakan waktu luangnya untuk nongkrong disembarang tempat. 

"Terlebih saat antar jemput anak nanti. Dan itu perlu dipastikan anak benar-benar kesehatannya," ucapnya.

Tak berhenti sampai di situ, Sani pasalnya juga mengingatkan agar para guru tidak perlu membebani siswa dengan pekerjaan rumah yang terlalu banyak. 

“Satu tahun lebih ini mereka tidak sekolah tatap muka, pasti penyesuaian dan pemulihan psikologi anak akan berbeda. Dan hal-hal seperti ini harus diberikan perhatian lebih terutama untuk psikologi anak,” kuncinya. (advertorial)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal