Sabtu, 23 November 2024

Update Terkini

Pemeriksaan Presiden BEM-KM Unmul Dibatalkan, Soal Postingan Wapres Patung Istana Diserahkan ke Lembaga Internal Kampus

Jumat, 12 November 2021 20:23

Kanit Eksus Satreskrim Polresta Samarinda, Iptu Reno Chandra Wibowo (kanan) bersama Robert Wilson Berliando, selaku penasehat hukum Abdul M Rachim menjelaskan pembatalan pemeriksaan Presiden BEM-KM Unmul, Jumat (12/11/2021) siang tadi/VONIS.ID

"Karena tanggung jawab kepada klien. Makanya saya datang hari ini dan meminta bukti pembatalan (pemeriksaan). Tapi dari kepolisian mengatakan tidak ada produk pembatalan seperti itu, jadi hanya sebatas ucapan saja," terang Robert.

Meski pembatalan hanya sebatas lisan, namun Robert menyampaikan jika keterangan Korps Bhayangkara tersebut sudah cukup mewakili.

"Ya kami bersiap-siap saja jika nanti ternyata pembatalan itu tidak benar dan klien kami tetap diminta datang untuk memberikan klarifikasi," ujar Robert.

Dengan demikian, maka bisa disimpulkan sementara jika pembatalan pemeriksaan Rachim di kepolisian telah selesai.

Dan permasalahan pokok akan dilakukan antar kelembagaan antara Rektorat dengan BEM-KM Unmul.

"Ya jadi saya hanya dikuasakan untuk pendampingan permasalahan klarifikasi di kepolisian. Sedangkan untuk internalnya, adik-adik di BEM-KM Unmul yang menyelesaikannya," pungkasnya. (tim redaksi)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal