Lanjut diungkapkannya, setiap satu personel yang ditugaskan akan memantau Kamtibmas di lingkungan lima RT sekaligus.
"Upaya itu dilakukan agar bisa segera mencari solusi atas permasalahan yang ada. Permasalahan di dalam lingkup beberapa RT ini bisa ditampung atau kalau bisa diselesaikan. Tetapi kalau tidak, koordinasi dengan Babinkamtibmas," jelasnya lagi.
Hal ini disebut sebagai salah satu solusi untuk menjangkau permasalahan yang tak tersentuh oleh Babinkamtibmas, yang menangani semua RT.
Ia pun berharap personel yang ditempatkan ini tetap menjalankan tugas pokok Polri yakni mengayomi dan melayani masyarakat.
"Semoga ini menjadi solusi Polri dalam menyelesaikan permasalahan masyarakat di tingkat RT," pungkasnya.
(redaksi)