“Selamat datang Pak Hasoloan Manalu, semoga cepat beradaptasi dan mari kita bekerja sama untuk kepentingan pembangunan masyarakat Kaltim,” ungkapnya.
Menanggapi hal itu, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kaltim yang baru, Hasoloan Manulu, mengatakan bahwa dirinya akan melanjutkan program yang dilakukan Supriyadi selama ini.
"Tentu sebagai aparat pengawas intern yang ditugaskan dalam pengawasan terhadap keuangan dan pembangunan pemerintah, saya akan melanjutkan apa yang sudah dilakukan Bapak Supriyadi sebagai Kepala Perwakilan BPKP Kaltim," jelasnya.
Mantan Kepala Perwakilan BPKP Sulawesi Barat itu menegaskan akan meneruskan kinerja Supriyadi, demikian juga melakukan pengawalan serta pengawasan terhadap keuangan dan pembangunan di Provinsi Kaltim.
"Tidak hanya melakukan pengawalan dan pengawasan terhadap Pemerintah Daerah Provinsi, namun juga kabupaten/kota yang ada di Kaltim," terangnya.
(mu/adv/diskominfokaltim)