VONIS.ID - Dugaan keterlibatan sejumlah nama besar pada kasus korupsi BTS 4G Kominfo, terus berhembus kuat.
Hal ini semakin menguat setelah beredar rumor mengenai pengembalian hasil korupsi BTS oleh Menpora Dito Ariotedjo senilai Rp 27 miliar usai diperiksa Kejaksaan Agung.
Bahkan, sejumlah pihak menduga uang tersebut berasal dari puteranya Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep.
“Sudah terbaca dengan jelas kenapa bocah ini jadi Menpora. Sudah ke inginan Jokowi untuk melindungi dan dilindungi. Dito dan Kaesang bekerja sama dalam menggarap project BTS. Kabarnya uang Rp 27 Miliar yang dititipkan ke Maqdar Ismail berasal dari Kaesang” cuit akun twitter DarisRZL @Darisrizal06.
Selain itu, akun Furqan Ibrahim🇮🇩🇮🇩 @FurqanIbr64677 melihat ada upaya untuk menutupi kasus ini merembet ke keluarga Jokowi.
“SOAL ALIRAN DANA KORUPSI BTS Rp8,3 T, SEMUA KOMPAK LINDUNGI MENPORA DITO. TAKUT MEREMBET KE KAESANG YA?. Dana korupsi BTS yang Rp8,3 triliun mengalir jauh. Sempat mampir ke Menpora Dito Ariotedjo. Tapi dengan gesit Kejaksaan Agung bilang, Dito tak terlibat. Begitukah?” cuit akun @FurqanIbr64677.
Sementara akun Master @Master64011220 menilai Dito akan tetap aman karena rekan bisnis dari anak Jokowi.
“Dito tetap aman karena ia rekanan bisnis sama Kaesang anak dari jkw , makanya rehab jis dan Panji Gumilang hanya pengalihan isyu istana terlibat BTS , 27 M dikembalikan saran Kejagung” tulis akun @Master64011220.
Kondisi tersebut dianggap sebagai kesalahan rezim Jokowi sudah menjadikan Johnny G Plate sebagai tersangka.
Pasalnya, hal itu justru akan membuka borok KKN di keluarga Jokowi.
“Menpora Dito Ariotejo, Kaesang pengarep putra bungsu Jokowi, dan Jokowi sendiri. Ternyata salah besar, mengkandangkan JOHNY G Plate, dalam pusaran korupsi BTS. Ayo bongkar semua, termasuk yg katanya dari partai gerindra” tulis akun @mukidioon3.
Lalu, akun Anak Lurah @AnakLurahIstana juga melihat ada rembetan ke anak Jokowi.
“rembetannya ke anak sarkowi,…bank aladin gimana ceritanya dito ama kaesang plus perusahaan retail?” cuit akun @AnakLurahIstana.
Terbukanya rembetan kasus BTS yang merempet ke Kaesang diunggah oleh akun Legislator #centang putih @Legislator75.
“Kasus BTS nampol muka jkw sndiri..gak nyangka nyerempet kmna2…pdhl awalnya mau nekan nasdem krn mncapreskn Anies…desas desus kl ksus Dito diteruskn bs mengarah k kaesang jg…😛😛😛” tulis akun @Legislator75.
Senada, akun FRANKY Stevenson @ariyanto9993 menyinggung koruptor muda.
“si dito & kaesang jokowi masih muda, diam2 udah jadi garong!!! gimana kalau udah tua jadi apa guysjQuery36008290344794359183_1689030498649??” ketus akun @ariyanto9993.
Sumentara itu, Kejaksaan Agung belum menerima uang Rp 27 miliar yang disebut sebagai aliran dana kasus korupsi proyek BTS Kominfo.
“Belum [diterima]. Tanya ke Pak Maqdir (kuasa hukum Irwan Hermawan) kapan diserahkan. Kami tunggu” Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana.
Maqdir Ismail sebelumnya menyebut ada pihak yang mengembalikan uang senilai Rp 27 miliar ke kantornya.
Dia menyebut akan meneruskannya ke Kejagung.
(redaksi)