Jumat, 22 November 2024

Update Terkini

Tahun Depan Istana Negara Mulai Dibangun di Kaltim, Dicanangkan Selesai 2045

Kamis, 11 November 2021 18:57

Ilustrasi Istana Negara yang bakal dibangun di lokasi IKN Baru Kaltim, rencana mulai pembangunan pada 2022 mendatang

"Tapi kami tetap memantau, pembangunan IKN harus tetap seimbang, selaras dan terpadu dengan daerah sekitranya," jelasnya.

Terlebih Rancangan Undang-undang (RUU) Kaltim saat ini telah masuk dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) prioritas DPR RI.

RUU Kaltim yang diusulkan pada 1 September 2021 lalu, diharapkan nantinya turut mengakomodir pembangunan di Kaltim agar selaras dengan pesatnya pembangunan di lokasi IKN.

Pembangunan pesat diharapkan juga terjadi di daerah-daerah penyangga ibu kota negara seperti Samarinda, Balikpapan, Kukar, dan Penajam Paser Utara.

"Supaya tidak ada ketimpangan yang nanti ternyata bikin malu IKN. Terlalu jauh ketimpangan pembangunannya," tegasnya.

"Untuk RUU Kaltim, salah satu poinnya agar pembangunan IKN, harus tetep memperhatikan Kaltim. Di poin jabarannya ada," pungkasnya. (*)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal