Minggu, 24 November 2024

Pariwara DPRD Samarinda

Dukung Kesetaraan Gender, DPRD Samarinda Dorong Pemerintah Bentuk Program Kemandirian Perempuan

Sabtu, 23 April 2022 3:11

Ilustrasi gedung DPRD Samarinda/ Foto: VONIS.ID

VONIS.ID, SAMARINDA - Isu kesetaraan gender masih menjadi hal serius yang perlu mendapatkan perhatian lebih dari pemerintah, seperti di Samarinda, Kalimantan Timur.

Penyetaraan dan peningkatan kemampuan mandiri perempuan itu pun terus menjadi perhatian Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti.

Kata perempuan yang lama berkecimpung di dunia politik itu, dorongan dari pemerintah dengan membuat program tentu menjadi kunci sukses kemandirian perempuan dalam kesetaraan gender.

"Pemberdayaan membuat perempuan jadi lebih berdaya. Baik melalui pelatihan, pinjaman lunak dan langkah-langkah lain sebagainya. Tujuannya agar keluarga tetap bisa berdiri," ujar Puji, Kamis (21/4/2022).

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal