Sabtu, 23 November 2024

Advertorial DPRD Samarinda

Galian Pasir Bisa Perparah Banjir, Dewan Samarinda Minta OPD Lakukan Pengawasan Serius

Rabu, 12 Oktober 2022 22:31

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Eko Elyasmoko

VONIS.ID - Maraknya aktivitas galian pasir yang kerap menjadi perhatian serius DPRD Samarinda.

Hal ini bukan tanpa alasan, pasalnya galian pasir ini bisa memperparah banjir di Kota Tepian.

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Eko Elyasmoko meminta agar organisasi perangkat daerah (OPD) terkait bisa terus melakukan pengawasan serius.

“Saya lihat ada aktivitas galian pasir di depan (Perumahan) Talang Sari (Kecamatan Samarinda Utara), itu juga bisa memperparah banjir" kata Eko saat dikonfirmasi belum lama ini.

"Makanya saat menemukan itu saya langsung memanggil DLH (Dinas Lingkungan Hidup) dan Disperkim (Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman), termasuk Satpol PP untuk lakukan pengawasn,” sambungnya.

Lanjut ia meminta dengan tegas agar aktivitas galian pasir di kawasan tersebut segera dihentikan. 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
Beritakriminal