"Dengan PAD Samarinda itu kenaikan yang tadinya sekitar Rp 400-500 milyar, sekarang sudah berkisar Rp 600 miliar. Ini artinya kinerja wali kota dan wakilnya dilaksanakan dengan baik," terang Joha Fajal, Kamis (26/5/2022).
Peningkatan ini berkaitan erat dan tergantung kepada kinerja dari pemerintah, maka kinerja baik yang diberikan oleh wali Kota dan wakil wali kota ini tentu memberikan motivasi bagi pejabat di lingkungan Pemkot Samarinda.
Terkait hal itu, Politikus Nasdem ini merasa bahwa sektor pemanfaatan aset daerah oleh pihak ketiga mampu meningkatkan PAD secara signifikan.
"Penggunaan aset dengan pihak ketiga. Jadi kalau itu bisa dikelolah dengan baik, saya yakin PAD bisa meningkat. Bahkan, bisa mencapai Rp1 triliun," tandasnya. (Advertorial)