"Kita berharap kepada pemerintah kota melalui dinas terkait sekiranya dapat langsung memperbaiki sekolah tersebut," pinta Sopian, Sabtu (3/6/2023).
Menurutnya, seharusnya seluruh sekolah yang ada di Samarinda mendapat perhatian penuh dari pemerintah dan stakeholder terkait, terutama pada sarana dan prasarana secara menyeluruh.
Lebih lanjut, ia meminta pemerintah dan stakeholder terkait untuk memperhatikan seluruh sekolah yang ada di Samarinda, terutama pada sarana dan prasarana secara menyeluruh, bukan hanya di daerah perkotaan.
"Bukan hanya di daerah perkotaan, tapi juga diperhatikan yang dipinggiran. Artinya bagaimana adik-adik kita bisa melaksanakan pembelajaran dengan aman, nyaman, dan mendapatkan pendidikan yang layak," pungkasnya. (adv)