Senin, 13 Mei 2024

Sri Puji Astuti Dorong Pemkot Samarinda untuk Akomodir Kebutuhan Warga Pada Penyusunan RKPD 2025

Jumat, 23 Februari 2024 17:0

DIWAWANCARAI - Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Asatuti. / Foto: Istimewa

Puji berharap, melalui konsultasi publik, RKPD 2025 benar-benar mencerminkan kebutuhan masyarakat dan mampu membawa kemajuan bagi  Samarinda.

Menurut Puji, 10 program RKPD Samarinda adalah amanat dari Kementerian Dalam Negeri.

Misalnya peningkatan kualitas layanan publik, pengendalian inflasi, kemudahan layananan publik, penurunan stunting, pengurangan pengangguran, penghapusan kemiskinan ekstrim, hingga pentingnya pembangunan infrastruktur yang merata di seluruh wilayah Samarinda.

Politisi Demokrat itu juga berharap pembangunan Samarinda tidak hanya terpusat di kawasan perkotaan, namun di wilayah pinggiran juga harus diperhatikan.

“Kami ingin pembangunan tidak hanya terpusat di kawasan perkotaan,” harapnya.

Ia mengatakan, masih banyak wilayah di Samarinda yang infrastrukturnya masih tertinggal, seperti jalan, drainase, dan penerangan jalan umum. (adv)

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Beritakriminal