VONIS.ID - Update informasi operasi tangan tangan (OTT) Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak.
Terbaru, ada uang yang diamankan KPK.
KPK mengamankan sejumlah barang bukti beserta uang Rp 1 Miliar dari penggeledahan di sejumlah ruangan Gedung DPRD Jawa Timur.
"Bukti yang turut ditemukan dan diamankan di antaranya benar berupa uang tunai dengan jumlah lebih dari Rp1 Miliar," kata Kepala Bagian Pemberitaan KPK, Ali Fikri dalam keterangan tertulis, Kamis (22/12).
Ali menyebut uang Rp1 miliar tersebut diduga masih terkait dengan penyidikan perkara yang menjerat Wakil Ketua DPRD Jatim, Sahat Tua Simanjuntak.
"Uang tersebut diduga juga masih terkait dengan penyidikan perkara ini sehingga segera dilakukan penyitaan untuk menjadi barang bukti," ujarnya.