Hadir dalam persemian, Kasrem 091/Aji Surya Natakesuma Kolonel Inf Priyanto Eko Widodo bersama Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kutai Kartanegara (Kukar) Ahyani Fadianur Diani.
Keduanya menekan tombol pembuka selubung papan nama, menandakan fasilitas air bersih di Desa Kayu Batu sudah bisa dimanfaatkan.
Menyampaikan sambutan Bupati Edi Damansyah, Ahyani mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas bantuan dan dukungan TNI AD dalam proses percepatan pembangunan di Kukar termasuk dalam memenuhi air bersih masyarakat.
Program air bersih Desa Idaman, kata Ahyani, telah mencapai progres signifikan selama dua tahun terakhir.
Dalam pelaksanaannya Pemkab Kukar berupaya berkolaborasi dengan pemangku kepentingan, mulai tingkat desa, perusahaan, juga TNI AD yang manjadi mitra strategis.
Pemkab Kukar juga mendorong Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) untuk mengelola air bersih didampingi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) teknis dan Perumda Tirta Mahakam.
Pemkab Kukar membangun komunikasi baik tingkat pusat hingga desa khususnya TNI AD.