Hal tersebut digencarkan dalam rangka menepatkan sasaran program yang akan dilakukan oleh Pemkot Samarinda.
“Agar mampu memposisikan sasaran, program, dan dampak yang akan dihasilkan dalam pembangunan di Desa Loa Kumbar ini,” ujarnya.
Dalam hal ini, orang nomor satu di Kota Tepian ini juga meminta kepada bidang Kesra (Kesejahteraan Rakyat) Pemkot Samarinda agar mengambil peran dalam pembangunan ini.
“Kesra akan mengambil peran dalam hal kesejahteraan rakyat,” sebutnya.
Sehingga upaya dalam meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat Desa Loa Kumbar dapat diwujudkan.
Termasuk di dalamnya yakni perihal perekonomian, sosial, dan sumber daya manusia.
Ia juga meminta Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah) untuk dapat bersinergi bersama dalam ini.
“Kerja sama dengan Forkopimda juga, untuk memberikan dukungan dan support sekaligus ikut membantu bagaimana melakukan komunikasi agar terjadi percepatan dan peningkatan kualitas di Loa Kumbar,” pungkasnya. (redaksi)