VONIS.ID - Sabtu (5/9/2024) pagi, Plt Wali Kota Samarinda Rusmadi hadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) 2024.
Kegiatan itu berlangsung meriah di Gor Kadrie Oening Sempaja.
Ribuan masyarakat sangat antusias menyaksikan parade dan demonstrasi kemampuan tempur TNI dalam kegiatan itu.
"Saya atas nama Pemkot Samarinda dan seluruh warga, kami mengucapkan selamat ulang tahun TNI yang ke-79. Dalam 10 tahun saya di pemerintahan, hari ini kami menyaksikan kekuatan luar biasa dari TNI yang membuat bangga kita semua. Pendekatan TNI bersama masyarakat adalah sesuatu yang kuat untuk memastikan jalannya pembangunan hingga 2024 ini," ungkap Rusmadi.
Kegiatan itu menampilkan berbagai Alat Utama Sistem Senjata (Alutista).
Masyarakat disuguhkan dengan demonstrasi kendaraan taktis, kendaraan tempur, serta kendaraan patroli yang menunjukkan kesiapan TNI dalam menjaga keamanan negara.
Salah satu momen yang paling dinantikan adalah atraksi pembebasan sandera, di mana pasukan TNI melakukan simulasi yang memukau, menggambarkan keterampilan dan ketangguhan mereka di lapangan.
Kapal perahu karet cepat (RIB) juga dipamerkan dalam acara tersebut, menambah semarak suasana.